Keberadaan hosting tentu saja sangat penting bagi pengelolaan website, mulai dari pemula sampai profesional atau web master. Menggunakan web hosting dapat memenuhi semua kebutuhan Anda dalam dunia digital dan memberikan banyak manfaat lainnya lewat fitur-fitur yang dihadirkan. Apalagi juga didukung dengan munculnya layanan web hosting murah dan handal di Indonesia yang memudahkan anda untuk beli hosting dengan harga terjangkau.
Namun pastikan memilih web hosting, sesuai paket yang dibutuhkan. Menggunakan web hosting Anda akan mendapatkan banyak manfaat seperti berikut.
1. Penyimpanan Praktis
Web hosting sangat berguna untuk penyimpanan data di website mulai dari file, gambar sampai video hingga konten apapun dengan cara yang praktis. Website hanya membutuhkan satu web hosting untuk penyimpanan saja sehingga ruang penyimpanan lebih hemat dan mudah diakses dari mana saja asalkan memiliki jaringan internet.
Sebenarnya web hosting terdiri dari dua jenis yaitu versi gratis dan berbayar namun untuk web hosting berbayar memiliki fitur dan layanan yang lebih lengkap.
2. Kenyamanan Pengguna
Manfaat web hosting berikutnya adalah anda akan mendapatkan kenyamanan sebagai pengguna untuk kelola website lewat sistem kontrol panel. Dengan menggunakan control panel, pengelolaan website bisa disesuaikan menurut website pengguna.
Control panel dapat mengatur sejumlah fitur seperti misalnya ketika anda ingin upload file dan gambar ke website hingga memuat akun email sesuai nama domain. Control panel juga melakukan pengelolaan terhadap statistik pengunjung website.
3. Lebih Hemat Waktu Dan Tenaga
Dengan memilih untuk menggunakan layanan hosting maka anda tidak perlu terlalu repot untuk mengelola server. Ini karena layanan hosting memiliki tim yang dipilih untuk mengelola server agar tetap stabil. Ketika server stabil, maka website Anda akan lebih mudah dan juga cepat diakses kapan saja oleh para pengguna.
Untuk pebisnis layanan hosting juga dapat membantu untuk memasarkan produk sehingga pembeli lebih mudah untuk mengetahui produk yang dijual dan bisa melakukan pembelian di mana saja dan kapan saja.
4. Hemat Biaya
Selain hemat waktu dan tenaga menggunakan layanan hosting juga sangat hemat biaya. Anda hanya mengeluarkan sekali biaya saja untuk hosting dan tidak perlu membeli banyak media penyimpanan. Hosting juga mudah ditemukan secara online dan tidak perlu menggunakan yang namanya produk fisik.
Saat ini, ada banyak pilihan jenis hosting yang bisa digunakan sesuai kebutuhan. Salah satunya yang sekarang sedang populer adalah cloud hosting. Jenis hosting satu ini, lebih banyak digunakan karena efisien untuk penyimpanan dan juga membuat website lebih stabil performanya. Terutama untuk website dengan traffic tinggi sangat cocok menggunakan pilihan cloud hosting.
Sistem kerja dari cloud hosting adalah dengan menggunakan teknologi cluster. Di mana teknologi ini memiliki lebih dari satu server yang akan membantu untuk website Anda, tetap bisa diakses meski server yang digunakan sedang bermasalah.
Ada pula fitur yang namanya load balance, di mana fitur ini akan mengarahkan website Anda ke server yang aktif sehingga jika salah satu server bermasalah maka website tetap bisa di akses oleh pengguna. Anda tidak akan kehilangan ribuan pengguna karena servernya sangat jarang terjadi down.
Untuk pilihan cloud hosting terbaik anda wajib memilih Ecommerce cloud hosting Indonesia terbaik dan handal lewat Ardhosting. Salah satu fitur utama dari layanan provider hosting ini, menyediakan infrastruktur cloud yang dapat mengakses website 40 kali lebih cepat dari hosting konvensional.